Sabtu, 23 April 2022

Kunjungan Penggiat Komunitas SAN

TBM-D. Komunitas Senyum Anak Nusantara (SAN)
di Ruang Baca, bersama Darmawan Denassa (23/04/2022)

TBM-D. Penggiat komunitas Senyum Anak Nusantara (SAN) berkunjung ke Rumah Hijau Denassa (RHD), mereka bertemu Denassa, untuk membahas rencana Kemah 1000 Senyuk Anak Nusantara. Kegiatan direncanakan berlangusng Mei 2022 ini, melibatkan 50-an anak panti asuhan. Setelah berkenalan dan membahas rencana kegiatan, Denassa mengajak penggiat SAN berkunjung ke Kebun Denassa.

#tbmdenassa #rumahhijaudenassa #kebundenassa #san #1000san 

Minggu, 17 April 2022

Kunjungan Mahasiswa Agro Teknologi UNM

TBM-D. Ketua dan Pengurus Himpunan Mahasiswa Agroteknologi, Fakultas Teknik, Univeristas Negeri Makassar (UNM) berkunjung ke Taman Baca Denassa, dalam rangka penjajakan kemitraan untuk Program Pengembangan Kelembagaan Organisasi Mahasiswa (PPK Ormawa) 2022.

TBM-D. Pertemuan Pengurus HMJ Agrotek UNM 
dengan Darmawan Denassa di RHD.